Posted by Kitsune Warashi 0 Comments

Kuberlari kearahnya dan ia pun meng-cast Fire Ball di mulutnya… Aku tak menghiraukannya. Kuhantam Fire Ball tersebut dengan tanganku, dan Fire Ball tersebut berserakan. Aku berlari dengan cepat kearahnya dan kutusukan Pisauku tepat di dadanya.. Aku seperti tak sadar dengan apa yang kuperbuat, Ifrit itu pun perlahan menghilang dan menyatu dengan cahaya disekitar ruangan. Api yang menyelimuti tubuhku perlahan menghilang juga, dan tanpa kusadari ditanganku, sedang kugenggam sebuah Pin dengan logo aneh. Kutatap Pin tersebut sampai akhirnya aku kehilangan kesadaran.

Aku melihat sebuah kegelapan, kuangkat tanganku kedepan wajahku. Kulihat sekelilingku, hanyalah kegelapan pekat yang menyelimuti. Tiba-tiba ada setitik cahaya yang kulihat. Jauh. Sangat jauh dari jangkauanku. Ku berusaha meraihnya, namun semua sia-sia.

“…Su…” Kudengar sebuah suara samar-samar memanggilku.
“Kit…Su…” Apa? Suara itu sepertinya memanggilku… Cahaya itu semakin membesar mendekatiku…
“KITSU!!!!” Aku berpaling mendengar suara tersebut. Aku terbangun dari tidurku.
“Huah!!” Jeritku sambil terduduk. “Aduh aduh..” Kupegang perutku yang masih diperban. Lalu kulihat sekelilingku. Ada sesosok orang yang tak asing disana.
“Kitsu!!!” Teriaknya sambil memelukku. Dia adalah Nancy. Biasa kupanggil Siu.
“Siu?? Shy?? Sejak kapan kalian disini?” Kataku bingung sekaligus terkejut melihat Shydique dan Nancy disampingku.
“Titus yang membawa kami menemuimu.” Kata Shy. Titus? Berarti ia pergi mengumpulkan para Yusha yang lain. Dengan kata lain, Alin, Shinn, dan Billy ada disini juga.
“Mana Alin?” Tanyaku.
“Kami belum menemukannya. Tim lain sedang bergerak mencari Yusha yang datang ke Midgard” Kata Titus.
Aku terdiam. Sejujurnya aku senang melihat Shy dan Siu disini. Entah kenapa ada perasaan tak enak yang menyelimutiku. Baru kusadari, kubuka genggaman tanganku, masih kupegang Pin berwarna merah dengan Logo aneh ditanganku.
“Titus, apa kau tau apa ini?” Tanyaku sambil menunjukan Pin tersebut.
Titus terlihat kaget melihat benda yang kutunjukan. Entah apa yang membuatnya kaget.
“Titus?” Panggilku.
“Dua Hougu tertinggi dalam satu hari. Pasti ada sesuatu yang tak beres di Midgard” Gumamnya.
“Hoi Titus. Kenapa kamu?” Ujarku agak keras.
“Ahh. Maaf, aku hanya agak terkejut melihat Hougu mu. Kamu tau kan, setiap Yusha yang datang ke Midgard akan membawa satu Hougu. Hougu milikmu dan Hougu milik Shy adalah salah satu dari “Ten Commandments”. Tingkatan Hougu tertinggi yang hanya ada 10 di dunia ini.” Jelas Titus. Aku jelas kaget mendengarnya, kulihat buku yang dipegang Shy. Apa itu Hougu milik Shy?
“Ini adalah Book of Genesys milikku. Buku ini bisa merekam semua jenis spell yang diarahkan ke diriku.” Kata Shy.
“Hougu milikmu adalah Tenjyo Gokkyu, satu-satunya Hougu di dunia yang menyimpan Nyawa dari seseorang.” Kata Titus.
“Maksudmu?” Tanyaku bingung.
“Tenjyo Gokkyu dibuat oleh seorang Logia legendaris bernama Azure Flame. Ia menciptakan Hougu ini dengan mengorbankan nyawanya. Dengan kata lain, kau telah dipilih oleh Azure Flame untuk membawa kekuatan milikknya.” Ujar Titus.
“Azure Flame” Gumamku.
“Ya. Julukannya adalah Vermillion Prominence, seorang Wizard sekaligus peramal. Ia pernah mengumumkan akan adanya kehancuran 4 dunia, dan hanya bisa dicegah dengan kekuatannya. Namun umurnya sudah tidak panjang karena penyakitnya, dengan kejeniusannya ia membuat dan menyembunyikan Tenjyo Gokkyu untuk seseorang yang terpilih, yaitu dirimu Kitsune Warashi.” Jelas Titus panjang lebar.
“Kenapa harus aku?” Kataku.
“Aku tak tahu, yang jelas kau adalah Vermillion Prominence yang baru Kit.” Kata Titus.

Kami semua terdiam dalam keheningan. Begitu banyak pertanyaan yang tak bisa kujawab, mungkin satu-satunya cara untuk memecahkannya adalah mengarungi dunia ini, tentu saja untuk kembali pulang ke duniaku.
“Oh iya, Siu, apa Hougu milikmu?” Tanyaku.
“Oh, punyaku Star Seeker.” Jawabnya setengah terkejut.
“Berbentuk Bracelet, membuatku bisa melepaskan tembakan yang mengejar target di radius sekian meter” Jelasnya lagi.
“Hougu S Rank. Bukan sesuatu yang bisa diabaikan oleh para Hunter.” Kata Titus.
“Hougu dibagi menjadi D, C, B, A dan S Rank. Hougu D, C, B, ada dijual di Magic Shop dan sejenisnya, sedangkan A hanya bisa didapat dari lelang. Hougu S Rank merupakan Rare Item dan sangat jarang kelihatan. Jujur saja. Ini adalah hougu S Rank kedua yang pernah kulihat sejak Hougu milikku. Para Hunter adalah orang-orang yang menginginkan hougu-hougu langka dengan cara apapun.” Katanya. Aku, Shy, dan Siu saling bertatapan.
“Apa Hougu milikmu Titus?” Kata Shy?
Titus terlihat gugup, kelihatannya ia enggan membicarakannya.
“Catty Booster.” Jawabnya ragu.
“Hah?” Kata kami bertiga serempak.
“Uhh.. Ini yang membuatku malas membicarakan Hougu milikku. Memiliki rank S tapi berbentuk booster kucing yang aneh. Membuatku bergerak lebih cepat, dan tak ada keistimewaan lain” Kata Titus sambil menunjukan Catty Boosternya.

Aku, Shy dan Siu tertawa dengan hal itu. Mungkin ini pertama kalinya aku tertawa sejak sampai ke dunia Midgard. Aku memutuskan untuk beristirahat, karena efek pertempuran yang kudapat saat melawan Ifrit, badanku masih terasa sakit semua.

0 Responses so far.

Post a Comment